BEBERAPA HU ATAU TALISMAN CHINA (CHINESE TALISMAN) YANG DIMUAT DALAM TONGSHU (ALMANAK CHINA)

BEBERAPA HU ATAU TALISMAN CHINA (CHINESE TALISMAN) YANG DIMUAT DALAM TONGSHU (ALMANAK CHINA).

.

Ivan Taniputera.

21 Juli 2018.

.

Pada kesempatan kali ini, saya akan membagikan berbagai hu atau talisman yang dimuat di Tongshu (通書). Tujuan saya hanyalah sekedar berbagi saja. Berikut ini adalah hu atau talisman China yang dimaksud.

. 

1. HU UNTUK MENANGKAL KEMALANGAN DAN BENCANA.

.

 

.

Hu ini mempunyai kegunaan menangkal kemalangan dan bencana. Dapat ditempelkan di bagian rumah yang mengandung energi buruk atau angker. Kendati demikian, jika dirasa tidak ada lokasi yang berenergi buruk atau angker, hu ini boleh ditempelkan di mana saja.

.

2. HU PINTU UTAMA RUMAH.

.

 

.

Hu ini ditempelkan pada dinding bagian dalam, yakni di atas pintu utama rumah Anda. Kegunaannya adalah menghalau pengaruh buruk yang berasal dari luar.

.

3. HU PINTU RUANGAN DALAM RUMAH.

.

 

.

Hu ini dapat ditempelkan pada bagian atas atau dekat pintu-pintu ruangan dalam rumah; khususnya pintu kamar tidur.

.

4. HU PELINDUNG DAPUR.

.

 

.

Hu ini dapat ditempelkan pada dapur. Kegunaannya adalah untuk melindungi dapur serta menyelaraskan energi-energi di dalamnya. Biasanya hu ini ditempelkan di dekat altar Dewa Dapur.

.

5. HU PENGHALAU MAKHLUK-MAKHLUK HALUS JAHAT.

.

 

.

Hu ini mempunyai kegunaan menyingkirkan makhluk-makhluk halus jahat. Dapat ditempelkan di pintu kamar tidur atau dekat ranjang anak-anak serta balita; khususnya yang masih sering menangis di malam hari. Ruangan-ruangan yang dirasa angker boleh juga ditempeli hu ini. Orang yang merasa takut terhadap makhluk halus atau sering diganggu oleh mereka, boleh menempelkan hu ini pada bagian atas pintu kamar tidur.

.

6. HU PERLINDUNGAN DAN KEBERUNTUNGAN SELAMA DALAM PERJALANAN.

.

 

.

Hu cocok sekali dibawa oleh mereka yang sedang mengadakan perjalanan atau bepergian. Kegunaannya adalah menghalau kemalangan dan mendatangkan keberuntungan. Setiap anggota keluarga yang turut serta dalam perjalanan boleh membawanya dalam dompet atau tas masing-masing.

.

Jika Anda ingin menggunakan berbagai hu di atas, maka sebaiknya Anda gambar sendiri dengan penuh keyakinan, kesungguhan, dan ketulusan. Meskipun demikian, yang patut diingat Anda harus mempunyai guru spiritual sebagai pembimbing dalam hal ini. Sebagaimana yang telah diungkapkan sebelumnya, artikel ini hanya bertujuan untuk berbagi pengetahuan saja, bukan anjuran untuk menggunakan berbagai hu di atas. Tanpa bimbingan guru maka merupakan penyalah-gunaan ilmu. Penyalah-gunaan ilmu risiko ditanggung sendiri.

.

Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . , . . .

.

PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.

HU DEWA REJEKI LIMA PENJURU (WU LU CAI SHEN)

HU DEWA REJEKI LIMA PENJURU (WU LU CAI SHEN).

.

Ivan Taniputera.

31 Januari 2018.

.

Saya baru saja mendapatkan Hu Dewa Rejeki Lima Penjuru (五路財神, Wu Lu Cai Shen) seperti gambar di bawah ini.

.

00b34-hulimadewarejekimuat

 

 

.

Saya akan menjelaskan makna aksara-aksara China yang tercantum pada hu di atas.

.

Di dalam kotak bagian paling atas, terdapat empat aksara 五路財神 (Wu Lu Cai Shen), yang berarti “Dewa Rejeki Lima Penjuru.”

Selanjutnya, di bagian bawah kotak tersebut terdapat aksara 奉 (Feng), yang berarti “mengundang”.

Berikutnya terdapat aksara 太上老君 (Daishang Laojun), yang merupakan salah satu di antara Tiga Dewa Tertinggi atau Tiga Kesucian (Sanqing) dalam Daoisme.

.

Di bawahnya terdapat aksara 勍令 (Qíng lìng) atau “melaksanakan perintah.”

.

Kemudian kita dapat menyaksikan aksara-aksara 五路財神送來 (Wu Lu Cai Shen Song Lai) atau “Dewa Rejeki Lima Penjuru hadir membawa.”

Dilanjutkan dengan dua aksara, yang masing-masing berada di kiri dan kanan; yakni:

Di sebelah kiri: 財寶 (Caibao) atau “Rejeki Mestika.”

Di sebelah kanan: 金銀 (Jinyin) atau “Emas dan Perak.”

.

Jadi dapat diartikan bahwa ini merupakan permohonan agar Dewa Rejeki Lima Penjuru datang membawa rejeki dan keberuntungan.

.

Oleh karenanya, kita dapat menyimpulkan bahwa kegunaan hu ini adalah terkait rejeki atau keberuntungan.

.

Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . , . . . . .

.

 

 

PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.

JIMAT ATAU HU DARI KUIL TIAN FU GONG (THIAN HOCK KENG) SINGAPURA

JIMAT ATAU HU DARI KUIL TIAN FU GONG (THIAN HOCK KENG) SINGAPURA.

.

Ivan Taniputera.

29 Mei 2017.

.

 
 
 

Seorang sahabat memberikan hu atau jimat yang berasal dari Kuil Tian Fu Gong (Thian Hock Keng) di Singapura. Oleh karenanya, pada kesempatan kali ini saya akan mengulas makna hu tersebut.

.

Nomor 1 merupakan aksara 奉 (Feng), yang berarti “mengundang”.

Nomor 2 merupakan aksara-aksara 天福宫 (Tian Fu Gong), yakni nama kuil asal mula hu ini.

Nomor 3 merupakan aksara-aksara 順平侇 勍令 (Shùnpíng yí qíng lìng). Shun Ping Yi mungkin merupakan gelar bagi Shun Feng Er (順風耳) atau secara harafiah berarti “Telinga Yang Sanggup Mengikuti Angin). Beliau juga dikenal sebagai Wan Li Er (萬里耳), yang secara harafiah berarti “Telinga Sepuluh Ribu Li.” Li adalah satuan jarak di China kuno. Shun Feng Er adalah salah seorang pengawal Mahadewi Tian Shang Sheng Mu. Kebetulan dewata utama di kuil ini adalah Tian Shang Sheng Mu. Qing ling berarti “Perintah.”

Dengan demikian, jika nomor 1, 2, dan 3 digabung, maka maknanya adalah “Melaksanakan Perintah Shun Feng Er dari Kuil Tian Fu Gong.”

.

Pada nomor 4 dapat kita baca aksara 平安 (Ping An) yang berarti “damai.”

Pada nomor 5 dapat kita baca aksara 合境 (He Jing) yang dapat diartikan “persatuan” dan “keharmonisan.”

Nomor 6 tercantum aksara-aksara 安鐼罡 (An Fen Gang), yang nampaknya merupakan mantra.

.

Dengan demikian, berdasarkan aksara-aksara di atas kita dapat menyimpulkan bahwa kegunaan hu ini adalah untuk keselamatan dan kerukunan.

.

Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . . .

.

 

 
 
 

PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.

HU KONGCO TAN SENG ONG (CHEN SHENGWANG)

HU KONGCO TAN SENG ONG (CHEN SHENGWANG).

.

Ivan Taniputera.

12 Maret 2017.

.

Saya memperoleh hu ini dari kuil Tan Seng Ong yang terletak di Jalan Kemenangan, Jakarta. Dewa utama yang dipuja di kuil ini adalah Chen Shengwang (陳聖王, Hokkian: Tan Seng Ong). Secara harafiah Chen Shengwang berarti Raja Suci Bermarga Chen. Nama lain Beliau adalah Chen Yuanguang (陳元光) dan juga digelari Kai Zhang Shengwang (開漳聖王). Riwayat Beliau telah ditulis pada berbagai sumber lainnya, sehingga saya tidak akan memaparkannya lagi. Saya hanya akan mengulas makna hu ini.

.

Hu ini nampaknya mempunyai berbagai kegunaan; yakni untuk keselamatan, rejeki, dan lain sebagainya.

.

 
 

.

Pada kotak bernomor 1 terdapat aksara 奉陳聖王勍令 (Fèng chén shèngwáng qíng lìng) atau “Melaksanakan perintah Chen Shengwang.”

.

Pada lingkaran bernomor 2 terdapat aksara 六丁甲 (Liu Ding Jia). Ini mengacu pada Liu Ding dan Liu Jia, yakni pada dewa penjaga ketertiban semesta.

.

Pada lingkaran bernomor 3 terdapat aksara 元師 (Yuan Shi) yang berarti jenderal. Jadi bersama dengan aksara-aksara pada lingkaran bernomor dua dapat dibaca “Dewa Jenderal Liu Ding dan Liu Jia.”

.

Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . . . 

.

 

PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.

HU KONGCO KWAN KONG (GUAN YU)

HU KONGCO KWAN KONG (GUAN YU).

.

Ivan Taniputera.

5 Februari 2017.

.

 
 

.

Saya baru saja mendapatkan hu Kongco Kwan Kong (Guanyu) seperti gambar di atas. Pada hu tersebut terdapat tulisan Shanxi Fuzi (山西夫子) atau Orang Suci dari Shanxi. Ini merupakan salah satu gelar Beliau, yang dianugerahkan oleh Kaisar Qianlong dari Dinasti Qing (1644-1912). Hu ini nampaknya berfungsi sebagai perlindungan, yakni agar orang yang membawanya mendapatkan perlindungan beserta pertolongan dari Kongco Kwan Kong.

.

Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . .

.

 

 
 

PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.

HU (CHINESE TALISMAN) UNTUK PERLINDUNGAN

HU (CHINESE TALISMAN) UNTUK PERLINDUNGAN

.

Ivan Taniputera.

13 Oktober 2016.

.

 
 

.

Pada kesempatan kali ini saya akan mengulas mengenai sebuah hu (Chinese Talisman) untuk perlindungan.

.

Aksara 唵 啞 吽 罡 di tengah berbunyi Om yǎ hōng gāng atau Om Ah Hum Gang. Om Ah Hum merupakan mantra pemurnian dalam Agama Buddha. Bagian aksara Hong atau Hum bagian bawahnya dipanjangkan dan terdapat bentuk seperti gerigi yang barangkali melambangkan penarikan energi.

.

Di sebelah kiri terdapat aksara 凶神鬼急退 (Xiōngshén guǐ jí tuì), yang berarti “Setan dan iblis terpukul mundur.”

.

Di sebelah kanan terdapat aksara 大神符下地 (Dàshén fú xiàdì), yang berarti “Kekuatan besar dewa turun ke bumi.”

.

Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . . . . . .

.

 

PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.

HU (JIMAT CHINA) DEWA FUDE ZHENGSHEN (HOK TEK CENG SIN)

HU (JIMAT CHINA) DEWA FUDE ZHENGSHEN (HOK TEK CENG SIN)

.

Ivan Taniputera.

7 Juli 2016

.

Berikut ini adalah hu (jimat China) yang didapat dari Kelenteng Fu Ling Miao, jalan Gondomanan, Yogyakarta.

.

 
 

Berikut ini adalah makna tulisan yang terdapat pada hu di atas.

Pada bagian atas (ditandai dengan nomor 1) terdapat aksara 日惹 (Rire) yang berarti Yogyakarta.

.

Di bawahnya (nomor 2) terdapat aksara 福靈廟 (Fu Ling Miao), yakni nama kelenteng tempat hu ini diambil.

.

Di bagian tengah (nomor 3) terdapat simbol-simbol gaib.

.

Di bagian paling bawah (nomor 4) terdapat segel bertuliskan nama Dewa 福德正神 (Fude Zhengshen atau Hok Tek Ceng Sin).

.

Hu ini dapat dipergunakan untuk berbagai keperluan, misalnya keselamatan, rejeki, dan lain sebagainya. Sebelum mengambil hu ini, penjaga kelenteng menyarankan agar bersembahyang terlebih dahulu di depan altar Dewa Fude Zhengshen (altar utama kelenteng), sambil mengucapkan maksud pengambilan hu.

.

Berikut ini adalah foto Kelenteng Fu Ling Miao, jalan Gondomanan, Yogyakarta.

.

 
 

.

Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Astrologi, Fengshui, Bazi, Ziweidoushu, dan lain-lain silakan kunjungi: https://www.facebook.com/groups/339499392807581/ . . . . 

 

 

PERHATIAN: Sebagai tambahan, saya tidak memberikan analisa atau konsultasi gratis. Saya sering menerima email atau message yang meminta analisa gratis. Ini adalah sesuatu yang sia-sia dan juga sangat mengganggu saya. Jika ingin berkonsultasi atau saya analisa, maka itu berbayar. Oleh karenanya, jika Anda ingin analisa atau konsultasi gratis maka mohon agar tidak menghubungi saya. Demikian harap maklum.

BUKU LUAR BIASA BERUSIA LEBIH DARI 100 TAHUN MENGENAI MAKHLUK HALUS, JIMAT (HU), DAN ILMU GAIB DI CHINA

BUKU LUAR BIASA BERUSIA LEBIH DARI 100 TAHUN MENGENAI MAKHLUK HALUS, JIMAT (HU), DAN ILMU GAIB DI CHINA.

.

Ivan Taniputera.

21 Mei 2016.

.

 
 
 

Judul: The Religious System of China: Its Ancient Forms, Evolution, History And Present Aspect, Manner, Customs, and Social Institution Connected Therewith.

Volume V Book II

On the Soul and Ancestral Worship

Part II. Demonology-Part III. Sorcery.

Penulis: J. J. M. De Groot, PH. D.

Penerbit: E. J. Brill, Leide, 1907.

Jumlah halaman: dimulai dari halaman 405 hingga 928.

Bahasa: Inggris.

Buku ini membahas tentang hantu dan makhluk halus beserta ilmu sihir gaib di China. Berikut ini adalah daftar isinya.

.

 
 

.

 
 

.

Sebagai contoh pada bab II diriwayatkan mengnai hantu-hantu yang mendiami gunung beserta hutan. Pada halaman 501 dapat kita baca:

.

“The spirits (tsing) that dwell in the hills have the shape of a baby, with one single leg. When they run, they turn their face backward. They take pleasure in doing harm. Should a traveller in the mountains hear in the dark some one speak loudly with a human voice, then he has to do with one of the name of khi;……”

.

Terjemahan:

.

“Makhluk halus (tsing) yang berdiam di bukit-bukit mempunyai wujud seperti bayi, dengan satu kaki. Sewaktu berlari, mereka menghadapkan wajahnya ke bawah. Mereka senang membahayakan manusia. Jika seandainya seorang pengelana mendengar dalam kegelapan suara seperti suara manusia, maka itu ada hubungannya dengan salah satu nama khi….”

.

Pada halaman 903 diriwayatkan mengenai Chao Ki-hwo dengan seorang penyihir yang berubah menjadi keledai akibat ilmu sihirnya sendiri.

.

Berikut ini adalah contoh-contoh halamannya:

.

 
 

.

 
 

.

 
 

.

 
 

.

Ini adalah buku sambungannya.

.

 
 

 

.

Judul: The Religious System of China: Its Ancient Forms, Evolution, History And Present Aspect, Manner, Customs, and Social Institution Connected Therewith.

Volume VI Book II

On the Soul and Ancestral Worship

Part IV. The War Against Spectres-Part III. The Priesthood of Animism.

Penulis: J. J. M. De Groot, PH. D.

Penerbit: E. J. Brill, Leide, 1910.

Jumlah halaman: dimulai dari halaman 929 hingga 1341.

Bahasa: Inggris.

.

Buku ini antara lain mengenai jimat-jimat China (hu) yang dipergunakan untuk menaklukkan makhluk halus atau keperluan lainnya. Selain itu, dibahas pula mengenai ritual-ritual shamanisme zaman China kuno (Wu-isme). Berikut ini adalah daftar isinya.

.

 
 

.

 
 

.

Berikut ini adalah contoh-contoh halamannya.

.

 
 

.

 
 

.

 
 

.

 
 

.

 
 

.

 
 

.

 
 

.

Berminat kopi hubungi ivan_taniputera@yahoo.com.

HU UNTUK RUMAH TANGGA YANG TIDAK PERNAH TENANG ATAU BANYAK KERIBUTAN

HU UNTUK RUMAH TANGGA YANG TIDAK PERNAH TENANG ATAU BANYAK KERIBUTAN

Ivan Taniputera

4 Agustus 2015

Ada rumah tangga yang sering dilanda percekcokan. Selalu ada saja yang menjadi bahan pertengkaran. Rumah tangga seperti ini tidak pernah tenang. Berikut ini adalah jimat atau talisman warisan para leluhur di zaman dahulu yang konon berfungsi sebagai penenang dalam rumah tangga.

.

Nampak pada bagian tengah hu terdapat tulisan 玉華司 (Yù huá sī) atau Bagian Bunga Kumala. Selanjutnya di bagian bawah tulisan tersebut terdapat trigram (trigarit), Hu ini melambangkan kedamaian, kemurnian, serta harmoni.

Hu atau talisman ini juga boleh ditempelkan pada sektor-sektor dalam rumah yang terkena bintang buruk atau energi sha yang kurang menguntungkan. Tetapi jika tidak mengetahui mana lokasi yang terkena energi buruk, maka ditempelkan di mana saja juga boleh.

Tentu saja, setelah itu masing-masing anggota keluarga juga perlu melakukan introspeksi diri. Bagaimanapun juga setiap anggota keluarga perlu belajar mengubah dirinya menjadi lebih baik.

Artikel menarik lainnya mengenai ramalan, Fengshui, Astrologi, Bazi, Ziweidoushu, metafisika, dan lain-lain silakan kunjungi:

https://www.facebook.com/groups/339499392807581/